RSS

10 Hari Jelang Festival

09 Mei

Festival Lagu Religi Tinggal 10 Hari Lagi…
Hore…. Hore…. Hore…..

Setidaknya kata2 diatas menjadi penyemangat bagi panitia untuk melanjutkan ‘perjuangan’ jelang tanggal       19 Mai 2011. “Undangan ke sekolah sudah 100% disebarkan, mulai dari SMA N1 Lubuk Alung, Kayu Tanam, Sicincin, Paritmalintang, Padang Sago, VII Koto Sungai Sariak, Ulakan Tapakis, Sungai Limau, Sungai Geringging, Nan Sabaris, Batang Anai, Padang Sago, Pariaman, SMA N 2 Pariaman. MAN Lubuk Alung, Padusunan Hingga SMK N 2 Pariaman, SMK YDB, SMK Sintoga, dan SMA PMT HAMKA. Tinggal undangan untuk instansi pemerintahan dan undangan khusus untuk pembukaan acara dan penutupan” ungkap Abud (inisial untuk sekretaris panitia ini).

Tak tanggung-tanggung, panitia harus berjuang sekuat tenaga untuk mengumpulkan dana yang sedikitnya 15 juta rupiah untuk keberlangsungan acara yang ‘Super Mewah‘ (red) ini. Seksi Dana yang di Bantu Pembina (Ni Len, Mas Piau, Da Sal, Bang Ade & Bagindo Hilman) “Tunggang Tunggik” menjalankan proposal demi mencapai angka 15 juta ini.

Hal seperti biasa pun terjadi, persiapan lapangan untuk pendirian tenda 12×12 meter pun disiapkan. Mulai dari merondup rumput hingga memindahkan batang pisang yang lama menghiasi lapangan. Dalam rencana Khamis 12 Mai 2011 diadakan rapat evaluasi persiapan panitia yang biasanya lansung di pimpin oleh Ketua Panitia Hendri Manulang.

 

Tinggalkan komentar